Hargai apa yang kamu miliki saat ini. Kebahagiaan tak akan pernah datang kepada mereka yang tak menghargai apa yang telah dimiliki.

Serangga Akan Jadi Makanan Pokok Masa Depan

Diposkan oleh carater66 on

Serangga Akan Jadi Makanan Pokok Masa Depan - Hewan serangga tampaknya tak boleh lagi diremehkan. Binatang yang kerap dianggap hama ini kemungkinan dapat menjadi bahan pangan utama di dunia dalam beberapa tahun mendatang.

Di Afrika, Asia, dan sebagian Amerika, praktik konsumsi serangga atau entomophagy dinilai lebih menguntungkan. Hal ini dikarenakan jumlah serangga lebih banyak dibanding sayur, buah, atau daging yang diperoleh dari hewan buruan dan hasil jebakan di alam liar.

Walaupun masih tampak menjijikkan, masyarakat di dunia tercatat telah mengonsumsi setidaknya seribu jenis serangga sebagai bahan pangan. Entomophagy, menurut para ilmuwan, ternyata tak sebatas serangga. Hewan artropoda seperti tarantula, dan andmyriapoda seperti kaki seribu, juga tercakup. Namun, entomophagy tidak termasuk mengonsumsi krustasea, yang dianggap mewah di Amerika dan sebagian negara berkembang.

Di beberapa negara, ada masyarakatnya yang terbiasa mengonsumsi jangkrik, kumbang, semut, dan beberapa jenis kumbang seperti mealworm. Mealworm sendiri harus ada untuk mengimbangi spesies ulat bulu dan kalajengking.

Diperkirakan sekitar 2,5 miliar orang rutin mengonsumsi serangga sebagai salah satu sumber pangan. Saat ini para ilmuwan percaya, serangga ada sebagai langkah besar untuk penyediaan pangan dunia.

Serangga dinilai sebagai solusi pangan paling tepat dan sesuai untuk mengimbangi jumlah manusia yang terus meningkat. Beberapa jenis serangga dipertimbangkan sebagai sumber pangan yang sehat dan kaya protein. Serangga juga merupakan sumber pangan paling baik untuk mengatasi kelaparan yang terjadi pada miliaran orang di India, Afrika, dan beberapa negara berkembang.

Hal ini diperkuat dengan dimenangkannya suatu proposal bisnis dari para ilmuwan di Montreal’s McGill University, yang mengambil tema produksi dan distribusi pangan berbahan serangga. Saat ini mereka tengah mencari para petani yang bersedia membudidayakannya.

Tim beranggotakan Mohammed Ashour, Shobhita Soor, Jesse Pearlstein, Zev Thompson, dan Gabe Mott tersebut juga memenangkan Hult Prize dari Clinton Global Initiative’s. Mereka telah bepergian ke Kenya, Meksiko, dan Thailand untuk melihat kemungkinan mengembangkan sumber pangan dari serangga lokal. 


Hal ini sekaligus mempertajam kesempatan memasarkan produk di kawasan tersebut. Menurut mereka, serangga juga bisa dibuat tepung untuk roti yang kaya protein, meskipun tergantung pada jenis serangga yang dihasilkan.

"Kami sangat senang dengan kesempatan yang diberikan. Kami harap langkah ini membawa dampak besar bagi dunia," kata Soor.

Hal serupa juga tengah dilakukan badan PBB dalam menyelesaikan masalah pangan dunia. Serangga dinilai dapat meningkatkan ketahanan pangan tanpa menimbulkan masalah lingkungan ataupun ekonomi.

Serangga memang telah lama diincar sebagai bahan pangan alternatif. Dalam situsnya, Organisasi Pangan dan Pertanian (FAO) menulis, serangga memiliki kandungan protein, lemak, dan mineral yang tinggi. Keberadaan serangga dinilai bisa menggantikan fungsi kedelai, jagung, kacang-kacangan, dan ikan. Serangga juga cepat bereproduksi sehingga diperkirakan tidak merugikan lingkungan.

Dalam situsnya, FAO juga menulis serangga bukanlah pangan yang hanya diperuntukkan bagi masyarakat miskin. Sebagian masyarakat mengonsumsi serangga karena rasanya, bukan disebabkan ketiadaan bahan pangan lain. Terkait kemungkinan alergi yang ditimbulkan, hal ini bergantung pada ketahanan tubuh dan jenis serangga yang dikonsumsi.

Sekian artikel berisi tentang Serangga Akan Jadi Makanan Pokok Masa Depan.


More aboutSerangga Akan Jadi Makanan Pokok Masa Depan

4 Langkah Syarat Bisa Pakai BBM di Android dan iPhone

Diposkan oleh carater66 on

4 Langkah Syarat Bisa Pakai BBM di Android dan iPhone - Tepat satu bulan dari waktu yang dijanjikan, BlackBerry akhirnya resmi merilis aplikasi BlackBerry Messenger (BBM) lintas platform, Selasa (22/10/2013).

Aplikasi yang sudah sangat ditunggu tersebut sudah bisa diunduh secara gratis di Google Play Store untuk platform Android dan Apple App Store untuk platform iOS.

Berikut panduan dan beberapa informasi singkat terkait BBM lintas platform ini.

1. Cek versi sistem operasi dan install

Sebelum menginstalasi aplikasi ini, ada baiknya Anda memperhatikan versi Android dan iOS terlebih dahulu.

BBM lintas platform hanya bisa berjalan di iPhone dengan iOS versi 6 ke atas dan ponsel Android merek apa pun asalkan telah menggunakan Android 4.0 ke atas (Ice Cream Sandwich dan Jelly Bean).

Sekadar catatan, aplikasi BBM baru bisa berjalan di perangkat ponsel saja. Artinya, BBM belum bisa berjalan di tablet Android dan iPad.

2. Unduh dan install

Cara termudah untuk mengunduh aplikasi BBM adalah dengan mengunjungi www.bbm.com melalui ponsel Android atau iPhone. Saat membuka situs tersebut melalui peramban, pengguna akan dibawa secara otomatis ke Google Play Store atau Apple App Store.

Jika tidak ingin melalui situs tersebut, Anda bisa mengunjungi tautan ini untuk platform iOS dan tautan ini untuk platform Android.

Cara untuk mengunduh aplikasi BBM sama dengan cara mengunduh aplikasi lain. Pengguna hanya perlu menekan tombol "Install", aplikasi akan secara otomatis terunduh.

Waktu unduhnya tidaklah terlalu lama, karena file instalasi hanya sekitar 13 MB. Jika ingin mengunduh lebih cepat, sebaiknya gunakan jaringan WiFi.

3. Belum daftar? silakan antre

Setelah proses unduh dan instalasi selesai, pengguna sudah bisa langsung masuk ke aplikasi ini. Akan tetapi, saat ini BBM di Android dan iOS baru bisa digunakan oleh orang-orang tertentu saja, yaitu mereka yang sebelumnya telah mendaftar di situs BBM.com.

Tampilan awal BBM untuk Android
 
Ketika pertama kali dibuka setelah diunduh, BBM akan menampilkan laman konfirmasi e-mail terlebih dahulu. Pengguna yang sudah mendaftar di BBM.com bisa memasukkan alamat e-mail yang dipakai untuk registrasi dan langsung dikirim ke laman "Sign In".

Sebaliknya, pengguna yang belum mendaftar dan baru saja hendak memasukkan e-mail saat itu akan dialihkan ke laman lain. Isinya memberi tahu agar "menunggu giliran" sebelum bisa mulai memakai BBM di iPhone dan Android.

Ketika giliran pengguna yang bersangkutan sudah tiba, BlackBerry akan mengirim e-mail dan pengguna diminta kembali mengonfirmasi lewat aplikasi BBM.

Untungnya, proses "menunggu giliran" ini tidak akan memakan waktu terlalu lama. Berdasarkan pengalaman KompasTekno, hanya dibutuhkan waktu sekitar 1 jam untuk proses tersebut.

4. Wajib punya BlackBerry ID

Untuk menggunakan aplikasi BBM di Android dan iPhone, pengguna harus memiliki akun BlackBerry ID. Dengan memasukkan akun ini, pengguna nantinya akan mendapatkan personal identification number (PIN) baru yang "menempel" ke akun.

Tampilan BBM untuk Android
 
Jika sebelumnya sudah menggunakan ponsel BlackBerry dan sudah memiliki akun BlackBerry ID, Anda cukup memasukkan akun tersebut saat Sign In di aplikasi BBM pada perangkat Android atau iPhone.

Secara otomatis, seluruh kontak BBM akan ditransfer ke BBM di perangkat Android atau iPhone.

Dalam kasus ini, saat login di BBM Android atau iPhone, Anda akan mendapatkan PIN dan barcode baru. PIN ini akan selamanya melekat dengan akun BlackBerry ID. Jadi, tidak akan berubah selama Anda menggunakan BlackBerry ID yang sama.

Sekadar catatan, satu BlackBerry ID hanya dapat digunakan pada satu perangkat. Jika satu BlackBerry ID digunakan pada dua perangkat, maka salah satu perangkat tidak akan bisa menggunakan BBM.

Jika belum memiliki akun BlackBerry ID, Anda bisa membuatnya melalui perangkat Android atau iPhone. Hal tersebut juga bisa dilakukan melalui tautan ini.

Untuk membaca lebih lanjut mengenai BlackBerry ID, silakan mengunjungi tautan berikut ini.

Setelah memasukkan BlackBerry ID, pengguna sudah bisa langsung menikmati aplikasi BBM ini. Untuk berkirim pesan teks ke orang tertentu, tinggal pilih orang yang dituju di daftar kontak. Broadcast Message pun dimungkinkan.

Tampilan BBM untuk Android
 
Fitur Group masih ada di aplikasi ini. Namun, anggota dari tiap Group dibatasi hingga 30 pengguna saja. Pengguna bisa menambahkan daftar teman di kontak dengan menggunakan PIN, NFC, barcode, e-mail, dan SMS.
 

sumber:http://tekno.kompas.com/read/2013/10/22/1434357/4.Syarat.Bisa.Pakai.BBM.di.Android.dan.iPhone
More about4 Langkah Syarat Bisa Pakai BBM di Android dan iPhone

Blog List