16 Cara Merawat LCD Laptop Agar Awet - Tidak dipungkiri bahwa sebagian besar laptop yang beredar di Indonesia meskipun merek-merek yang beredar seperti Toshiba, Acer, HP, Compaq adalah brand-brand ternama, tetapi sebenarnya adalam assembly/rakitan lokal juga. Tetapi dengan quality control yang lebih baik. Berikut ini tips merawat LCD Laptop.
cara membersihkan LCD laptop |
Kebanyakan masalah yang dihadapi untuk laptop lokal adalah LCD, baik tampilan bergaris, tampilan bergetar , warna kurang tajam, missing color, dsb. Meskipun merek LCD yang digunakan sama saja untuk semua laptop, dan kebanyakan dialami oleh LCD yang masih menggunakan inverter. Sebagaian besar kalau boleh ane katakan semuanya, kerusakan LCD susah ditangani kecuali penggantian.
Analisa saya karena VGA module nya kurang baik dibandingkan laptop brand luar. VGA module ini mulai dari VGA chipset pada mainboard, kabel flexibel, konektor flexibel ke LCD, konektor flexibel ke mainboard, dan inverter. Khusus inverter, mutu inverter berpengaruh pada tegangan yang dihasilkan untuk menyalakan LCD, akibatnya berpengaruh pada LCD, apalagi sekarang ada inverter compatible,inverter compatible saya sarankan apabila susah mencari inverter yang sama / identik dalam artian ‘terpaksa’.
Tapi yang menjadi penyebab utama banyaknya kerusakan LCD adalah memperlakukan laptop kita, kadang kita memperlakukan laptop sama dengan PC Desktop. Menggunakan Laptop selama berjam-jam. Ingat ! makin lama menggunakan laptop mengakibatkan panas yang berlebih, dan panas adalah musuh utama bagi laptop, salah satu mengakibatkan kerusakan pada LCD, dan LCD adalah bagian yang paling mahal setelah mainboard, rata – rata harga baru 1,3 – 2 juta, second mulai dari 800 rb. Jadi bayangkan kalau harga laptop kita 2 juta, terus LCD nya rusak dan harus diganti.
Tips-tips Supaya LCD Laptop awet:
1. Gunakan laptop sebijaksana mungkin, jangan menggunakan laptop 3 jam berturut-turut, matikan sekitar 10 menit, trus lanjut. Bisa menggunakan lebih lama tapi gunakan coolingpad yang berkualitas / coolingpad yang menggunakan sumber power/adaptor sendiri.
2. Gunakan setting contras/brightness pada LCD yang sedang
3. Setting LCD time off ketika laptop tidak digunakan
4. Rawatlah LCD dengan baik karena LCD merupakan 40 % aset dari laptop
5. Buka tutup LCD dengan memegangnya dari kedua sisi kanan kirinya, bukan dari atasnya, karena dibagian atas ada blok yg rentan rusak.
6. Jangan biarkan layar LCD tergores dengan tidak menyentuh layar dengan langsung menggunakan tangan atau apapun yang keras.
7. Cabut sambungan daya listrik lalu tutuplah LCD dengan kain apabila akan lama tidak digunakan.
8. Selalulah melakukan permbersihan layar LCD supaya debu dan juga kotoran yang melekat tidak sampai lengket di layar.
Untuk melakukan permbersihan pada layar LCD, ada beberapa hal yang harus diperhatikan:
9. Pakailah kapas atau kain yang kering serta lembut.
10. Pada waktu melap, jangan terlalu keras menekan layar LCD.
11. Lap layar dengan satu arah saja, contohnya dari kiri ke kanan atau dari atas ke bawah.
12. Untuk melakukan permbersihan kotoran yang sudah melekat, pakailah cairan yang berguna untuk membersihkan LCD yang saat ini sudah sangat banyak dijual di toko-toko elektronik dan supermarket.
13. atau bila anda tidak ingin layar anda tergores, ada kertas transparan untuk menutupi layar LCD anda.
14. Jangan terlalu sering buka tutup laptop, kalo fleksibelnya keganggu bisa merambet ke lcd nya, trus jgn keseringan maen game yg berat2 selain komponen bekerja lebih keras jg cepat merusak kualitas LCD.
15. Setelah pemakaian, jangan langsung menutup laptop. sebisa mungkin biarkan laptop benar2 dingin baru tutup tu laptop. kalo abis mati langsung ditutup, panas dari laptop akan kena langsung ke layar, alhasil, warna lcdnya jadi putih2, paling gak lima menitan lah didiemin dulu setelah dimatiin, baru ditutup.
16. Kalau bawa laptop pake tas usahakan pas ngeletakin tasnya jgn tidur tapi berdiri, jadi isi tas gak menekan lcd laptop. Trus dalam tas tersebu juga gak boleh ada alat elektronik lain terutama yg mengandung magnet, seperti ipod, headset yg gede, dll.
Demikianlah 16 Cara Merawat LCD Laptop Agar Awet, semoga bermanfaat...
{ 1 komentar... read them below or add one }
makasih gan, mantap
Post a Comment
sekarang siapapun (asal manusia....:D) dapat meninggalkan komentar, berkomentarlah dengan sopan ya...:)